Pendidikan Profesi guru Mencetak Guru Masa Depan (Guru Profesional) yang memiliki empat Kompetensi yaitu Pedagogik, Sosial, Kepribadian dan Profesional.
Sabtu, 03 Maret 2018
Satu Jam Bersama Divisi Seni: "Guru Masa Depan yang Terampil Berkesenian"
Makassar, (Humas Asrama PPG SM3T VI UNM) -"Tubuh gemulai, berirama berpadu dengan alunan musik daerah, Divisi Seni PPG SM3T UNM."
Pagi yang begitu ramah di asrama PPG SM3T UNM memacu imajinasi penghuni asrama untuk berpikir liar. Tidak terkecuali dengan divisi kesenian, khususnya tari. Mereka melakukan kegiatan latihan rutin setiap akhir pekan. Kegiatan ini dilakukan di sekretariat divisi kesenian lantai dua Asrama PPG SM3T VI UNM Makassar di jalan Emy Saelan III Tidung, sebagai wadah pengembangan bakat dan minat warga Asrama PPG SM3T VI.
"Latihan menari ini dilakukan untuk semakin meningkatkan kerja sama dan kekompakan teman-teman yang terlibat di setiap tarian daerah yang diminatinya." tutur Ahmad Jais, kepala biro kesenian.
Dalam latihan rutin tari ini, seluruh peserta terlihat antusias. Hal itu Tergambarkan dari kekompakan gerakan yang seirama dengan musik yang mengiringinya. "Latihan-latihan kecil ini pun ke depanya diharapkan menjadi tahap persiapan ketika ada kegiatan resmi keasramaan, seperti penyambutan tamu dari kementrian terkait penyelenggaraan PPG SM3T." tambah mahasiswa PPG Prodi Bahasa dan Sastra Indonesia itu.
Rahmayanti atau akrab disapa Shinta, ketua divisi tari mengoordinir langsung kegiatan pelatihan tari tersebut. "Saya mengharapkan ke depannya beberapa orang dari teman-teman laki-laki yang merasa memiliki bakat di bidang seni khususnya tari agar tidak ragu-ragu untuk ikut kegiatan bersama, karena hari pertama latihan ini semuanya perempuan." ungkapnya.
"Diharapkan ke depannya konsep menghibur masyarakat asrama dapat bekesinambungan dan terarah, baik itu menghibur dengan sastra, musik, maupun tarian." tutup Ahmad Jais.
Hal itu sejalan dengan motonya, "Menghibur dengan berkesenian itu adalah ibadah."
//Humas Asrama PPG SM3T VI UNM//
Penulis :
Muhammad Abrar, S. Pd.
Editor :
Muhammad Nurudin, S. Pd.
Muhammad Suman, S. Pd.
Akrima Dewi, S. Pd.
Irmawati, S. Pd.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar