Makassar, 25 Februari 2018
Mahasiswa Pendidikan Profesi Guru (PPG) Pasca SM-3T UNM Makassar Angkatan 6 menjamu tamunya yang merupakan para Alumni PPG SM3T UNM Makassar Angkatan 4 dan 5 dalam permainan futsal yang di selenggarakan di Lapangan Futsal "Start Futsal" pada pukul 16:00 - 18:00 Wita.
"Tidak ada yang menang dan kalah, tidak pake skor, ini hanya permainan
untuk menjalin persahabatan. Jadi siapa yang kebobolan berarti diganti
oleh kelompok lain", ungkap Muhammad Suman salah satu pemain dari
Angkatan 6.
Di sisi lain, salah satu perwakilan dari angkatan 4 yang akrab disapa Kak Irsan mengaku senang setelah melakukan laga persahabatan futsal ini. Irsan juga berharap bisa bermain lagi dilain kesempatan.
"Tentunya senang, saya juga berharap ini bukan pertama dan terakhir namun bisa diagendakan lagi dilain kesempatan", kata Irsan saat diwawancarai oleh Humas Asrama PPG SM3T UNM Makassar.
Laga persahabatan futsal ini diikuti oleh 29 orang yang terdiri dari angkatan 4 sebanyak 11 orang, angkatan 5 sebanyak 3 orang, dan angkatan 6 sebanyak 15 orang.
Dari pantauan Biro Humas, tim futsal angkatan 6 berangkat dari asrama pada pukul 15:30 WITA setelah salat asar menggunakan Jasa Transportasi Grabcar. Sedangkan tim futsal angkatan 4 dan 5 berangkat dari Bascare Makassar menggunakan kendaraan masing-masing.
Nasrul Haq selaku Kepala Biro Olahraga Asrama PPG SM3T VI UNM Makassar mengucapkan banyak terima kasih atas kesediaan para senior alumni angkatan 4 dan 5 bermain futsal bersama angkatan 6.
"Saya mewakili rekan-rekan angkatan 6 mengucapkan banyak terima kasih kepada kanda-kanda para senior alumni angkatan 4 dan 5 karena sudah bersedia bermain futsal bersama kami angkatan 6", ungkap Nasrul saat usai melakoni laga persahabatan tersebut.
Kemudian lanjut Nasrul, momentum ini bisa dijadikan ajang silaturahmi, menyalurkan hobi dan juga bisa membuat tubuh semakin sehat dengan berolahraga futsal.
"Ini momentum yang baik, bisa untuk meningkatkan silaturahmi, menyalurkan hobi dan tentunya bisa membuat badan sehat. Insya Allah sehat karena pasti keringat keluar." tutup Nasrul.
//Biro Humas Asrama PPG VI UNM//
Penulis:
Muhammad Nurudin, S.Pd.
Publikasi:
Rahmat Prabowo, S.Pd.
Julhan Rongga, S.Pd.
Di sisi lain, salah satu perwakilan dari angkatan 4 yang akrab disapa Kak Irsan mengaku senang setelah melakukan laga persahabatan futsal ini. Irsan juga berharap bisa bermain lagi dilain kesempatan.
"Tentunya senang, saya juga berharap ini bukan pertama dan terakhir namun bisa diagendakan lagi dilain kesempatan", kata Irsan saat diwawancarai oleh Humas Asrama PPG SM3T UNM Makassar.
Laga persahabatan futsal ini diikuti oleh 29 orang yang terdiri dari angkatan 4 sebanyak 11 orang, angkatan 5 sebanyak 3 orang, dan angkatan 6 sebanyak 15 orang.
Dari pantauan Biro Humas, tim futsal angkatan 6 berangkat dari asrama pada pukul 15:30 WITA setelah salat asar menggunakan Jasa Transportasi Grabcar. Sedangkan tim futsal angkatan 4 dan 5 berangkat dari Bascare Makassar menggunakan kendaraan masing-masing.
Nasrul Haq selaku Kepala Biro Olahraga Asrama PPG SM3T VI UNM Makassar mengucapkan banyak terima kasih atas kesediaan para senior alumni angkatan 4 dan 5 bermain futsal bersama angkatan 6.
"Saya mewakili rekan-rekan angkatan 6 mengucapkan banyak terima kasih kepada kanda-kanda para senior alumni angkatan 4 dan 5 karena sudah bersedia bermain futsal bersama kami angkatan 6", ungkap Nasrul saat usai melakoni laga persahabatan tersebut.
Kemudian lanjut Nasrul, momentum ini bisa dijadikan ajang silaturahmi, menyalurkan hobi dan juga bisa membuat tubuh semakin sehat dengan berolahraga futsal.
"Ini momentum yang baik, bisa untuk meningkatkan silaturahmi, menyalurkan hobi dan tentunya bisa membuat badan sehat. Insya Allah sehat karena pasti keringat keluar." tutup Nasrul.
//Biro Humas Asrama PPG VI UNM//
Penulis:
Muhammad Nurudin, S.Pd.
Publikasi:
Rahmat Prabowo, S.Pd.
Julhan Rongga, S.Pd.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar